Ingin Menjadi Wanita Paling Bahagia Sedunia? :) Persembahan Spesial Untuk Wanita “The Series: ‘MENJADI WANITA PALING BAHAGIA DI DUNIA'” :-)

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuhu,

Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam. Shalawat dan salam semoga tercurahkan kepada Rasulullah Saw, seluruh keluarganya, para sahabatnya, dan siapa saja yang mengikutinya.

Sahabat Muslimah, serial tulisan ini kami persembahkan spesial untuk anda sekalian, yang tentu saja semuanya ingin menjadi wanita paling bahagia di dunia, kami yakin tidak ada yang akan menjawab ‘tidak ingin’ 🙂

Serial tulisan ini kami ambil dari ekstrak buku best seller dengan judul yang sama buah karya emas Syaikh ‘Aidh al-Qarni, yang juga mengarang buku best seller sebelumnya ‘Jangan Bersedih (La Tahzan).

Persembahan spesial ini akan mengajak anda Sahabat Muslimah untuk berbahagia dengan agamanya, bergembira dengan karunia Allah dan bersuka cita dengan berbagai anugerah Allah yang dilimpahkan kepada kita semua. Ibaratnya, persembahan spesial ini, laksana senyuman cita, semilir asa, sinar kabar gembira bagi yang tengah merasa tertekan batinnya, bertubi-tubi deritanya, dan bertambah tebal awan kemurungannya.

Persembahan spesial ini menyeru wanita agar bersabar menanti turunnya kemudahan setiap kali usai mengalami kesulitan. Persembahan spesial ini akan berbicara kepada para wanita, pada akalnya yang jernih, hatinya yang bersih, serta jiwanya yang suci seraya mengatakan,

“Bersabarlah, tabahlah, jangan putus asa, dan jangan pula berputus harapan dari nikmat Allah! Optimislah, karena sesungguhnya Allah selalu bersamamu. Cukuplah Allah bagimu, karena hanya Dia-lah satu-satunya penjamin dan penolongmu!”

Sahabat Muslimah, ikuti terus serial ini!

Karena di sini Sahabat Fillah akan menemukan ayat-ayat Al-Quran yang sudah sangat jelas maknanya, hadits-hadits yang terpercaya, perkataan-perkataan yang tegas, kisah-kisah pembawa hikmah, bait-bait syair yang menyentuh kalbu, gagasan-gagasan yang cerdas dan pengalaman-pengalaman yang mencerahkan. Baca terus serial ini untuk mengusir segala bentuk kesedihan, bayang-bayang duka, mimpi-mimpi buruk, kecemasan dan kegalauan Anda.

Sahabat Muslimah, renungkanlah syair-syair dalam tulisan ini untuk mengusir tumpukan kebimbangan dan keraguan Sahabat, maka ia akan menuntun Sahabat fillah ke kebun-kebun ketentraman, taman-taman kebahagian, istana-istana keimanan, dan surga-surga kebahagiaan. Semoga Allah membahagiakan Sahabat Fillah di dunia dan akhirat dengan karunia dan kemurahan-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Pemurah lagi Maha Mulia.

Kami sengaja menjadikan persembahan ini laksana “peti harta karun” yang berisi berbagai macam perhiasan termahal yang bisa Sahabat Fillah manfaatkan untuk mempercantik Sahabat semua. Sebab, di dalamnya akan terpancar sinar keindahan, kilauan kecantikan, dan cahaya ketulusan yang lebih mempesona daripada kilatan emas dan perak yang telah disepuh.

Dalam serial ini, kami susun dalam beberapa bab yang kami namai dengan nama-nama perhiasan:

  • emas
  • kalung
  • permata
  • berlian
  • mutiara
  • zamrud
  • yaqut
  • nilam
  • safir
  • manikam
  • intan
  • kristal

Bila Sahabat Fillah telah membaca seluruh tulisan ini dengan penuh perenungan dan kenikmatan, Sabahat Fillah tidak akan lagi tertarik dengan barang-barang dunia, hiasan-hiasan kering yang tak bermakna dan penuh fatamorgana, serta keindahan-keindahan yang hampa. Bersoleklah dengan perhiasan yang kami persembahkan dalam serial ini, kenakanlah semua di berbagai panggung kehidupan Sahabat Fillah, dan berhiaslah dengannya dalam berbagai pesta keduniaan, perayaan kebahagiaan, musim keceriaan dan malam penuh keindahan, agar Sahabat Fillah : “Menjadi Wanita Paling Bahagia Di Dunia.” 🙂

Jalan menuju kebahagian itu tersembunyi di balik kesucian pengetahuan dan kejernihan wawasan Sahabat Fillah, Dan itu, tidak akan Sahabat dapatkan dari roman-roman picisan yang hanya mengajak pembacanya untuk terbang dari alam kenyataan menuju alam khayalan. Memang, roman-roman picisan itu bisa memberi mimpi dan khayalan indah yang membuat jiwa melayang. Tapi ingat, semua itu hanya akan menyebabkan hancurnya kepribadian, kesedihan yang mendalam dan akibat-akibat lain yang lebih membahayakan. Novel-novel Agatha Christie misalnya, adalah termasuh dalam kategori ini; mengajarkan perselingkuhan, kejahatan, perampokan, dan tindakan kekerasan lainnya.

Menelaah pada beberapa novel terbaik dunia, yang mendapatkan penghargaan nobel, dan ternyata novel-novel itu pun banyak yang masih sarat dengan nilai-nilai asusila dan kebodohan. Memang, ada beberapa di antaranya yang masih bagus dari segi sastra, muatan dan kreativitasnya, seperti Novel Old Man and The Sea karya Ernest Hemingway dan beberapa karya lain yang bersih dari unsur pornografi dan asusila. Namun, novel-novel seperti ini sangat jarang dan sedikit sekali.

Karena itu, selain membaca tulisan ini, kami merekomendasikan Sahabat sebaiknya hanya membaca karya-karya sastra klasik bermutu seperti karya ath-Thantawi, al-Kaylany, al-Manfaluthi, ar-Rafi’i, dan pujangga lain yang memiliki ketulusan hati, nurani yang suci dan visi yang jernih saja. Mengapa demikian? Ingat: sudah banyak orang yang menjadi korban sebuah tulisan dan juga terbunuh karena sebuah novel murahan. Semoga Allah Menjaga kita  dari semua itu!

Jadi tunggu apalagi?

Bagi Sahabat Muslimah semua, yang ingin “Menjadi Wanita Paling Bahagia Di Dunia”, terus ikuti persembahan spesial kami, subscribe dengan memasukkan alamat email Sahabat, insha Allah setiap postingan dari serial ini akan terkirim ke alamat email anda, kami akan menemani Sahabat menuju perjalanan Menjadi Wanita Paling Bahagia Di Dunia 🙂

So Stay Tune….Segera Hadir Persembahan Special untuk Anda, Wanita yang Berhak untuk Bahagia ! 🙂

Wassalam.

Sumber: Buku “As’ad al-Mar’ah fi al-‘alam” Karya Dr. ‘A’idh al-Qarni

Berikan Opini: